Lengkong, — Babinsa Koramil 2209/Lengkong, Sertu Rusman, melaksanakan kegiatan pendampingan ketahanan pangan bersama kelompok tani bertempat di Kampung Cileles, Desa Cilangkap, Kecamatan Lengkong, pada Hari Minggu (30/11/2025).
Kegiatan pendampingan ini dilakukan sebagai bentuk dukungan TNI AD melalui para Babinsa dalam mendorong peningkatan produktivitas pertanian di wilayah binaan.
Dalam kegiatan tersebut, Sertu Rusman turut memberikan motivasi kepada para petani agar terus meningkatkan kualitas dan hasil panen.
Pendampingan ketahanan pangan ini diharapkan dapat memperkuat kerja sama antara Babinsa dan masyarakat dalam upaya mewujudkan kemandirian pangan di Kecamatan Lengkong. (Pen)